[Catatan] Gala Buku Reading Club; Pertemuan Perdana!

January 09, 2024

 

IG: @gala_buku / desain logo by @evantar.8360
Terhitung sejak tanggal 1 Januari 2024, saya dan Muthakin Al Maraky, seorang penulis dan juga guru, berinisitif membuat satu komunitas yang di dalamnya berkumpul para pembaca kesepian, maksudnya orang-orang yang gemar membaca buku tetapi tidak memiliki teman atau ruang yang cukup untuk mengekspresikan hasil bacaannya, minimal ada yang mau mendengarkan.

Melihat gerakan kawan-kawan (sok, akrab banget masnya) @jktbookparty, saya semakin yakin di Indonesia ini sebetulnya banyak sekali pembaca yang "rakus" menghabiskan buku setiap harinya, tetapi tidak terekspose dengan baik. Lewat mereka kami jadi semakin tersulut ingin pula membuat gerakan serupa minimal di wilayah Cilegon, Banten, tempat kami tinggal.

Kami bertemu untuk merembukkan apa nama yang tepat untuk komunitas baca ini. Dari sekian banyak nama yang muncul, kami sepakat memilih frasa: GALA BUKU.

Menurut KBBI, kata Gala berarti:

gala1/ga·la/ n damar;
gala2/ga·la/ n pesta atau perayaan, terutama acara sosial atau hiburan yang mewah
gala3/ga·la/ Pr num pertama; perdana (tentang pertunjukan film, drama, dan sebagainya)


Jika menarik kesimpulan dari ketiga pemaknaan itu, maka Gala Buku adalah tempat yang menjadi penghubung dan penjaga api semangat para pembaca untuk merayakan buku yang dibacanya. Dan kami ingin pembaca selalu merasa excited setiap kali bertemu pembaca lainnya seperti pertemuan pertama ketika mendapatkan buku bacaan yang bagus. Karena hal itu pulalah yang kemudian mendasari tercetusnya tagline: Buku Adalah Teman!

Lalu kenapa kami memakai logo dua centang biru, alasannya sederhana, karena kami terinspirasi dari chat yang ada di WhatsApp. Bila pesan kita dibaca, maka centangnya akan berwarna biru. Kami cocokkanlah makna tersebut ke komunitas baca ini. Percuma chat panjang lebar bila tidak dibaca dan dibalas, percuma buku tebal-tebal jika tidak dibaca dan dirayakan.

Kami pertama kali bertemu dengan anggota.

***

Rupanya, niat baik ini disambut baik oleh kawan-kawan sekitar. Hingga hari ini, grup WhatsApp yang kami buat sudah memiliki 38 anggota. Walakin, tentu saja semua itu hanya akan menjadi bualan jikalau tidak ada aksi nyata yang dibuat. Karenanya, pada hari Sabtu tanggal 06 Januari 2024 pukul 16.00 WIC di Alun-Alun Cilegon kemarin, kami merayakan bacaan bersama-sama. Buku apa pun kami terima.

Pertemuan perdana dihadiri oleh 8 orang anggota.
Komunitas ini terbuka untuk siapa pun, dan pembaca buku ber-genre apa pun. Datanglah dan ceritakan buku yang sudah kamu baca kepada kami, Gala Buku Reading Club. Sebab buku adalah teman~


Dapatkan informasi pertemuan berikutnya di:
Instagram: @gala.buku
Email        : galabuku@gmail.com

Logo terbaru oleh @jezzqueen_design




You Might Also Like

0 komentar