[Ulasan Film] Noktah Merah Perkawinan: Komunikasi Adalah Koentji!

January 21, 2023

Official poster by Rapi Films

Score: 8/10.

Saya menonton film ini tanpa punya referensi sinetron dengan judul serupa, masih terlalu bocah kayaknya di tahun itu, walaupun secara judul sering denger. 

Saat di remake oleh sutradara Sabrina Rochelle Kalangie, saya seperti melihat film yang baru saja dengan tiga pemeran utama yang brilian. 

Vibes yang dimunculkan dalam film mengingatkan saya dengan film Marriage Story (2019). Kisah keluarga yang secara ekonomi baik-baik saja tetapi tidak dalam hal keharmonisan antar pasangan. Korbannya adalah anak-anak. 

Kasih sayang yang diperoleh kedua anaknya tidak utuh, dan bebannya ada di anak pertama sebab pernah melihat pertengkaran hebat kedua orang tuanya yang diujung tanduk pernikahan. 

Meskipun ditutup dengan ending yang manis, saya rasa trauma yang membekas pada anak-anak Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara) masih akan terbawa sampai dewasa. 

Hal yang sangat digarisbawahi dalam film ini adalah komunikasi. Dalam hubungan apa pun, bukan hanya hubungan berumah tangga, komunitas dua arah adalah koentji! 

Yang saya kagumi, tiga aktor ini memainkan "drama"-nya dengan porsi yang pas tanpa upaya melebih-lebihkan. Bagian "Tampar, Mas!" walau sudah sering di spoiler dan jadi meme, tetapi tetap memiliki tekanan emosi yang dalam saat dimainkan oleh mereka. 

Hal yang membuat saya terganggu adalah motif awal pertengkaran mereka. Sampai akhir tidak ditunjukkan apa yang membuat mereka akhirnya memutuskan untuk bercerai. Penonton hanya dibuat menebak-nebak, padahal cukup krusial sebab dari sanalah konflik dimulai. 

Cilegon, 21 Januari 2023

You Might Also Like

0 komentar