[Self-Depression] Cermin dalam Kamar Mandi (Kurungbuka.com, 28 Agustus 2020)
Sejak dua bulan lalu, tetangga rumah kami, yang masih saudara dekat dari bapak saya, merehab total rumahnya. Sebagaimana bongkar-bongkar rumah, segala barang-barang yang ada di dalamnya mesti dikeluarkan. Kau bisa bayangkan betapa ramainya halaman rumah kami dari lemari pakaian, kursi tamu, rak piring, meja makan, serta segala tetek-bengeknya. Bahkan, karena hal itu saya seringkali menolak secara halus ketika ada kawan yang ingin berkunjung ke rumah. Saya katakan kalau keadaan di lingkungan rumah saya saat ini sedang berantakan, dan itu tak elok dipandang, belum lagi debu dari bongkahan tembok, kegiatan petukang mengaduk semen, suara ricuh ponakan yang datang dari jauh, yang datang bersama orang tuanya untuk sekadar menengok bongkaran rumah saudaranya, dan banyak hal lainnya serupa itu. Maka, saya akan menawarkan kepada kawan saya untuk bertemu di luar semisal kafe terdekat. Seminggu kemarin, renovasi rumah saudara kami sudah 90% selesai. Satu per satu barang-barang di masukkan ke da...